Berinternet sudah menjadi sebuah kebutuhan bagi sebagian orang baik untuk kegiatan bisnis, mencari artikel untuk tugas sekolah / kuliah atau hanya sekedar browsing atau hang-out di media social seperti facebook atau twitter.
Kegiatan berselancar anda pastinya tidak ingin terganggu atau malah menjadikan anda report dengan urusan spam, scam atau virus-virus malmware yang bertebaran di internet.
Untuk itu berikut ini ada 5 Tips Aman Berselancar di Internet, semoga bisa membantu.
- Jangan klik langsung link yang Anda terima dalam email. Sebaiknya ketik alamat web langsung ke browser Anda.
- Hanya memberikan informasi penting anda ke situs dengan koneksi secure https:// atau jika ikon kunci muncul di bagian bawah jendela browser.
- Jangan menanggapi atau membuka kesalahan mencurigakan atau kotak dialog peringatan (pop-up).
- Jangan menerima penawaran gratis yang muncul di layar Anda tanpa terlebih dahulu memeriksa untuk memastikan penawaran tersebut sah dan dari sumber yang terpercaya.
- Instal update produk dan patch sitem keamanan anti virus anda sebelum menggunakan Internet. serta update browser Web anda ke versi terbaru dan gunakan web browser yang aman.
Demikian 5 Tips aman berselancar di dunia maya - Semoga bermanfaat...